BerandaPapuaCerdaskan Generasi Bangsa, Satgas 641/Bru Tanamkan Wawasan Kebangsaan dan...

Cerdaskan Generasi Bangsa, Satgas 641/Bru Tanamkan Wawasan Kebangsaan dan Bagikan Buku Tulis Pada Anak-Anak Papua

para-paraadat.com – Yahukimo ~ Sebagai bentuk kepedulian terhadap pendidikan anak-anak yang ada di Distrik Kurima Satgas Yonif 641/Bru melalui tim tenaga pendidik membantu mengajar anak-anak yang berada di Kampung Polimo Distrik Kurima, Kab. Yahukimo, Prov. Papua Pegunungan, (30/09/2024).

Dalam pelaksanaan kegiatan ini anak-anak sangat senang dengan kehadiran Bapak TNI yang mengajar, dan mereka sangat antusias dan gembira dalam menerima materi yang diberikan.

Tim yang dipimpin oleh Danpos Kurima Letda Inf Arsini memberikan bantuan tenaga pendidikan kepada anak-anak di Distrik kurima. Adapun materi yang diberikan berkaitan dengan Wawasan Kebangsaan, harapannya anak-anak yang berada di Distrik Kurima dapat lebih semangat dan lebih termotivasi dalam hal belajar serta mereka lebih mengenal tentang nilai-nilai kebangsaan, karena belajar merupakan suatu hal yang wajib diperoleh oleh setiap warga negara.

Danpos juga mengatakan “Tugas kita adalah memberikan bantuan kepada warga yang membutuhkan, terutama yang berkaitan dengan pendidikan wawasan kebangsaan, agar anak-anak usia muda yang berada di Distrik Kurima memiliki rasa cinta dan bangga kepada Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia”, ucapnya.

Sodikin Weitipo (13 th), dia merasa senang dengan kegiatan seperti ini, karena bapak Tentara dengan hati yang tulus ikhlas serta suasana yang ceria dan menyenangkan selalu membantu mengajar mereka, ujarnya.

Bapak Elius Heselo (56 th) mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak TNI, “Terima kasih kepada Bapak Tentara dari Pos Kurima telah mengajar anak-anak kami, semoga Tuhan selalu memberkati bapak TNI selama melaksanakan tugas” ucapnya.

Bersama Rakyat TNI Kuat

@puspentni
@tni_angkatan_darat
@kodamtanjungpura
@Kodam17
@Korem172
@brigif_19kh
#tniadmengabdidanmembangunbersamarakyat
#BeruangSayangPapua

spot_imgspot_img
spot_imgspot_img
spot_imgspot_img

Antrean BBM Sempat Terjadi di SPBU Mimika, Pertamina Sebut Cuaca Mempengaruhi

ParaparaADAT.com, Mimika Antrean bahan bakar minyak (BBM) di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) sempat terjadi di Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah beberapa hari belakangan. Menurut...

Jalan Sehat Meriahkan HUT Ke 2 Papua Selatan, Disediakan Ratusan Door prize

ParaparaADAT.com, Merauke  Pj. Gubernur Papua Selatan KomjenPol (Purn) Rudi Sufahriadi membuka secara resmi kegiatan Olahraga jalan dan senam sehat bersama dalam rangka memeriahkan HUT Ke...

Kepala Bapperida Yakin IWSS Papua Barat Daya Beri Kontribusi bagi Kemajuan Daerah

ParaparaADAT.com, Sorong Musyawarah Kerja Wilayah (Mukerwil) Ke-1 Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (IWSS) Papua Barat Daya 2024 digelar Sabtu (9/11/2024). Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi...